MAN3PLG.SCH.ID Berita 45 Siswa MAN 3 Palembang Ikut OSNK Palembang

45 Siswa MAN 3 Palembang Ikut OSNK Palembang

Palembang-Humas.

45 orang siswa MAN 3 Palembang mengikuti ajang Olimpiade Sains Nasional Kota (OSNK) Palembang yang diselenggarakan oleh Kementerian pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Selasa-Rabu (24-25 Mei 2022). Kegiatan ini dilaksanakan secara semi Daring (Dalam Jaringan) dan diikuti oleh para peserta di masing-masing sekolah atau madrasah.

Pelaksanaannya di MAN 3 Palembang dibagi menjadi dua sesi. 20 orang siswa mengikuti OSNK Palembang pada sesi satu di ruang Laborratorium Komputer MAN 3 Palembang, Selasa (24 Mei 2022). Sementara 25 orang siswa MAN 3 Palembang akan mengikuti sesi dua pada Rabu (25 Mei 2022) besok.

45 orang siswa ini mengikuti OSNK untuk 9  mata pelajaran yaitu Matematika, Fisika, Kimia, Ekonomi, Geografi, Biologi, Astronomi, Kebumian dan Informatika Komputer. Setiap mata pelajaran diikuti oleh lima orang siswa.

Kepala MAN 3 Palembang, Hj. Komariah Hawa, M.Pd mengajak para civitas akademika MAN 3 Palembang untuk memberikan support dan doa kepada para siswa utusan MAN 3 Palembang. Ia berharap 45 orang siswa ini dapat mewakili Palembang untuk mengikuti OSNP Sumatera Selatan.

“Mohon doa semoga 45 orang siswa MAN 3 Palembang ini lolos OSNP di tingkat Provinsi hingga ke tingkat Nasional. Dari kemampuan dan persiapan yang telah dilakukan, Insya Allah siswa kita bisa lolos ke tingkat Nasional,” ujar Komariah.

Komariah menambahkan, dalam menyiapkan kemampuan siswa untuk mengikuti berbagai kompetisi, MAN 3 Palembang telah memfasilitasi para siswa untuk tergabung dalam ekstrakurikuler Club Mata Pelajaran sesuai minatnya. Selain itu, MAN 3 juga menghadirkan intruktur dari yang pernah menjadi juara dalam kompetisi yang sama untuk memberikan bimbingan dan wawasan  kepada para siswa MAN 3.

“Para siswa MAN 3 kami fasilitasi secara penuh agar mampu berkompetisi dengan siswa dari sekolah unggulan. Selain dibimbing oleh guru-guru yang kompeten, beberapa program seperti Bimbingan dari instruktur yang professional di bidangnya, pernah menjadi juara dalam kompetisi yang sejenis kegiatan juga kita hadirkan ke MAN 3 Palembang,”jelas Komariah.(HK)